Batu Taba, lintas generasi alumni Madrasah Tarbiyah Islamiyah (MTI) Pasia mengadakan shalawat dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad Shalallahu’alaihi wa Sallam 1442H, Kamis, 05 November 2020.
Kegiatan ini diadakan selain untuk memanjatkan shalawat kepada Nabi Muhammad juga merupakan wadah untuk menjalin silaturahmi antara angkatan alumni.
Shalawat yang diadakan pada tahun ini sangat spesial, dikarenakan shalawat kali ini adalah gabungan dari 4 generasi angkatan, angkatan 63, 64, 69 dan angkatan ke 71.
Diharapkan sangat kegiatan seperti ini terus berlanjut hingga tahun-tahun ke depannya hingga terjalinnya ikatan yang erat antar sesama alumni MTI Pasia.
[masterslider id=”4″]